close
Bandar LampungPeristiwa

Akibat Banjir Kiriman, Satu Warga Tewas Tertimpa Tembok di Keteguhan

×

Akibat Banjir Kiriman, Satu Warga Tewas Tertimpa Tembok di Keteguhan

Sebarkan artikel ini

5W1HIndonesia.id, Bandarlampung – Akibat guyuran hujan deras, wilayah
RT 06 Jl. H. Sulaiman 1, Lingkungan II, Kel. Keteguhan, Kec. Telukbetung Timur diterjang banjir kiriman, Senin (30/3/2020) malam.

Diinformasikan bahwa satu orang warga meninggal dunia akibat peristiwa tersebut. Korban meninggal akibat tertimpa tembok saat akan menyelamatkan keluarganya.

Ketua RT 06 Lingkungan II, Kelurahan Keteguhan, Kecamatan Telukbetung Timur, Ori menerangkan bahwa warga yang menjadi korban tertimpa tembok atas nama Ahmad Sugri (40).

“Ketika banjir pertama datang sebelum Maghrib itu dia langsung evakuasi keluarganya dulu pertama ke rusunawa,” tuturnya.

Menurutnya, alasan dipilih rusunawa karena rusunawa merupakan tempat tinggi dan dekat dengan rumah mereka.

“Ketika dia kembali lagi untuk menyelamatkan salah satu keluarganya itu dia ditimpa tembok saat kembali dari rusunawa dan air deras sudah tidak terbendung lagi,” jelasnya.

Baca Juga  Dibobol Maling, Kantor Pos Ratu Dibalau Merugi Hingga Rp9 Juta
(Visited 84 times, 1 visits today)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *