close
LampungMetroPOLITIK

Dukung Perolehan Muri, PDIP Metro Ikut Ramaikan Zoom Meeting Peringati HUT ke-48

×

Dukung Perolehan Muri, PDIP Metro Ikut Ramaikan Zoom Meeting Peringati HUT ke-48

Sebarkan artikel ini

5W1HIndonesia, Metro – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Kota Metro turut serta meramaikan Zoom Meeting dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Partai berlambang Banteng tersebut ke-48.

Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Metro Anna Morinda melaporkan bahwa sebanyak 300 orang kadernya mengikuti Zoom Meeting dari lokasi dan akun masing-masing untuk berpartisipasi dalam memperoleh Rekor Muri.

“Hari ini terdaftar 300 kader kita di Metro, mulai dari pengurus DPC hingga ke anak ranting, fraksi, badan dan sayap partai, semua serentak masuk ke aplikasi Zoom Meeting yang sudah dipersiapkan dari tempat masing-masing untuk memeriahkan HUT Partai dan memperoleh Muri,” kata Anna Morinda kepada media, Minggu (10/1/2021).

Sementara, untuk server dipusatkan di sekertariat DPC PDI Perjuangan Jl. RA Kartini, Kel. Banjarsari, Kec. Metro Utara. Disana, kader PDI juga akan menyerahkan puluhan tumpeng untuk masyarakat Metro.

“Server di Metro dipusatkan di DPC, dan kita juga akan bagikan 48 tumpeng untuk masyarakat di Metro. Pendistribusiannya langsung dilakukan oleh masing-masing kader kita, dan tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19,” ujar Anna Morinda.

Diketahui, perayaan HUT ke-48 Partai berlambang kepala banteng moncong putih dilakukan secara serentak di seluruh Indonesia.

Perayaan di tengah keprihatinan pandemi Covid-19 itu mengambil tema Indonesia Berkepribadian dalam Kebudayaan. Di momentum HUT ke-48, PDIP ingin mengukir rekor MURI dengan menggelar Zoom Meeting peserta terbanyak.

Baca Juga  Wali Kota Peringatkan Sekolah Tidak Boleh Tagih Uang Komite

DPP PDIP menargetkan pertemuan diikuti 100.000 orang. Mulai dari pengurus dan legislator dari partai hingga para konstituennya untuk ikut pertemuan yang salah satu agendanya mendengarkan pengarahan Megawati Soekarnoputri.

Untuk Kota Metro, kegiatan perayaan HUT PDIP dimulai sekitar pukul 13.00 WIB dengan seremonial acara lokal. Pengarahan dari Megawati mulai sekitar pukul 14.00 WIB. Terlihat, peserta Zoom Meeting juga mengenakan pakaian berwarna merah yang merupakan ciri khas PDIP. (SA)

(Visited 45 times, 1 visits today)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *