close
Bandar LampungLampungPemerintahan

Tangani Persoalan Banjir, Wali Kota Eva Tinjau Dua Sungai di Bandar Lampung

×

Tangani Persoalan Banjir, Wali Kota Eva Tinjau Dua Sungai di Bandar Lampung

Sebarkan artikel ini

5W1HIndonesia.id, Bandar Lampung – Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana bersama jajarannya kembali melaksanakan program ‘Gerebek Sungai’ pada Jumat (26/3/2021).

Wali kota perempuan pertama di Bandar Lampung tersebut meninjau langsung kegiatan ‘Gerebek Sungai’ di dua lokasi yaitu wilayah Kedamaian dan Tanjung Senang.

“Ya hari ini bunda ‘Gerebek Sungai’ di dua tempat yaitu Kedamaian dan Tanjung Senang, Pematang Wangi,” ucapnya saat diwawancara awak media.

Tujuan dilaksanakannya program ‘Gerebek Sungai’ tersebut yaitu penanganan sungai-sungai di Bandar Lampung agar tidak menyebabkan banjir saat musim hujan.

“Ya insyaallah target kita ya memang sungai-sungai dan dengan dikeruk mudah-mudahan pas musim hujan yang akan datang sudah bisa netralisir,” katanya.

Ia juga berencana akan mempercantik sungai-sungai yang ada di Bandar Lampung ketika memasuki musim kemarau nanti.

“Sekarang kan kita tarik (keruk) saat musim hujan. Jadi saat musim kemarau sudah agak turun sehingga bisa kita percantik,” paparnya.

Menurutnya, pihaknya juga mengimbau kepada seluruh masyarakat agar selalu menjaga kebersihan lingkungan agar terhindar dari persoalan banjir.

Baca Juga  Kepala BNNP Lampung: Asal Barang Haram Lagi-lagi dari Wilayah Aceh

“Jadi persoalan ini bukan hanya pemerintah dan Muspida saja untuk menjaga daerah ini. Tapi jadi kewajiban kita semua,” bebernya.

“Jangan buang sampah sembarangan dan juga jangan buang ke sungai karena dampaknya ke kita juga,” timpalnya.

Eva berpesan kepada seluruh masyarakat agar di masa pandemi ini untuk tetap selalu menjaga protokol kesehatan.

“Bunda yakin jika bersama-sama insyaallah bentar lagi masuk zona hijau,” pungkasnya. (SA)

(Visited 63 times, 1 visits today)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *