5W1HIndonesia.id, Jakarta – PT PLN (Persero) mengimbau masyarakat untuk waspada terhadap segala bentuk penipuan mengatasnamakan PLN.
Executive Vice President Corporate Communication & TJSL PLN, Gregorius Adi Trianto mengatakan, belakangan ini marak terjadi penipuan dengan berbagai modus.
“Mulai dari ajakan mendownload aplikasi tertentu, survei berhadiah, pembelian box kWh Meter, rekrutmen pegawai hingga permintaan foto diri pelanggan,” terang Gregorius, dalam rilis yang diterima pada Kamis (27/4/2023).
Modus yang dilakukan oknum petugas baru-baru ini, kata Gregorius, adalah meminta pelanggan mengirimkan foto diri melalui aplikasi pesan singkat.
Dirinya menegaskan, PLN tidak pernah meminta data diri maupun uang dari pelanggan melalui nomor asing yang tidak sesuai ketentuan.
“Masyarakat agar berhati-hati terhadap pihak yang mengaku sebagai petugas PLN dan meminta pembayaran langsung maupun data diri ke pelanggan. Petugas PLN selalu dilengkapi identitas yang jelas,” kata Gregorius.
- Perbanyak Charging Station EV, PLN Gandeng PT Utomo Charge+ Indonesia dan ACME Corporation – September 10, 2024
- Dibuka Presiden Jokowi, Pj Gubernur Lampung Hadiri Pembukaan PON XXI Aceh-Sumut 2024 – September 10, 2024
- Pembukaan PON XXI, Pj Gubernur Lampung Sambut Kedatangan Mendagri di VIP Bandara Internasional Sultan Iskandar Muda – September 9, 2024